Wednesday, July 3, 2024

Training #1 Day6 - Menjadi Asisten Trainer dan atau Trainer Training

Menjadi Asisten Trainer Training

Oleh:Lintang Qumaira Elza Putri(Promaker39)
 
~DAY-6 Training Custom Atswa x SMK Matsna Karim~

    Hari Sabtu tanggal 29 Juni 2024 saya berkesempatan menjadi asisten trainer pada training custom Atswa x SMK Matsna Karim yang bertempat di kantor Atswa yang beralamat di Perum Natura Residence nomor J.03 Kebontemu, Peterongan, Jombang. Pada hari keenam pemateri pada training kali ini adalah Mas Ali Musa. Mas Musa akan menyampaikan materi Jointer Fiber Optik dengan topik sebagai berikut:
  • Struktur Kabel Fiber Optik
  • Jenis-Jenis Kabel Fiber Optik
  • Peralatan Aktif dan Pasif Jaringan Fiber Optik
  • Perancangan Jaringan Fiber To The Home(FTTH)
  • Terminasi Fiber Optik
  • Penggunaan Fushion Splicer
  • Penggunaan OTDR
  • Penggunaan OPM
  • Penggunaan OLS
    Training hari keenam ini dimulai pada jam 08.00 hingga jam 16.00, tetapi Mas Musa baru sampai di kantor pukul 09.00 dikarenakan masih ada keperluan di surabaya. Training dimulai dengan pemateri yang memperkenalkan diri lalu juga menjelaskan topik-topik yang akan disampaikan pada training hari ini. 


     
    Mas Musa mengawali dengan menjelaskan jaringan FTTH dan Backbone dimana Backbone adalah jaringan antar kota dan provinsi lalu jaringan FTTH adalah jaringan ke rumah-rumah penlanggan. Dilanjut ke topik Struktur kabel Fiber Optik, Jenis-Jenis Kabel fiber Optik, Peralatan aktif dan pasif jaringan fiber optik seperti Splicer, OPM, OLS, Konektor, dll.
 


    Mas Musa juga menjelaskan tentang perhitungan redaman dari ODC hingga redaman yang diterima oleh pelanggan. Training nya berjalan dengan lancar dan seru, peserta bisa berinteraksi langsung dengan alat-alat fiber optik dan praktek secara langsung ditemani oleh tenaga profesional.
 

    
    Para peserta mulai terlihat kesulitan saat mengupas jacket kabel fiber optik dan terkendala pada saat penyambungan kabel yang sering kurang sempurna pemotongan fibernya sehingga splicer mendeteksi ujung kabel rusah atau pecah. 
 



     
    Pada jam 14.00 kami baru melaksanakan ISOMA dan makan siang bersama. Lalu setelah itu kami lanjut ke materi penyambungan lagi, dan pada akhir training kami juga sharing-sharing tentang keluhan atau mungkin masih ada yang dibingungkan dari training hari itu. Training diakhir pukul 17.00, sebelum itu seperti biasa kami menyempatkan untuk berfoto bersama sebagai dokumentasi dari Training FTTH hari keenam Atswa x SMK Matsna Karim. 


Kesan: Training FTTH hari sabtu sangat edukatif, tenaga pengajar nya juga sangat komunikatif sehingga menciptakan suasana training yang seru dan tidak tegang, Para peserta juga sangat antusias dalam mengikuti training FTTH terutama saat melakukan penyambungan kabel patchcore.
 
Kendala:Peserta kesusahaan saat mengupas jacket kabel fiber optik dan sering kurang rapi saat memotong core.

No comments:

Post a Comment

Featured Post

Tips Mikrotik #2 - Cara Install Mikrotik CHR di VPS Ubuntu 20.04

Cara Install Mikrotik CHR di VPS Ubuntu 20.04 Pengertian Mikrotik CHR Mikrotik CHR adalah jenis mikrotik yang dapat diinstall pada perangkat...

Popular Posts