EtherChannel/Bounding dan HSRP
Oleh:Lintang Qumaira Elza Putri(Promaker39)
EtherChannel
Menurut Afroz Ahmad EtherChannel juga dikenal sebagai link agregation, adalah fitur dalam jaringan yang memungkinkan gabungan beberapa link ethernet fisik menjadi satu koneksi logis untuk meningkatkan bandwidth.
Menurut Miftah Rahman etherchannel adalah dimana beberapa port pada switch digabung menjadi satu jalur logika dalam satu buah port group untuk meningkatkan kecepatan koneksi.
Menurut Nabil Hanif Fawwazi etherchannel adalah menggabungkan beberapa interface/link menjadi satu interface sehingga tidak adanya port yang diblock.
Menurut Eka Aprilia etherchannel adalah suatu teknologi trunking yang digunakan oleh switch cisco catalyst dimana sejumlah fisikal port pada device digabung menjadi satu jalur logika dalam satu buah port group.
Dari beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa EtherChannel adalah menggabungkan beberapa port/interface/link fisik pada switch menjadi satu jalur logic dalam satu port group untuk meningkatkan bandwidth.
Protokol Pada EtherChannel
PAgP(Port Aggregation Control Protocol)
Menurut Eka Aprilia PAgp adalah protokol Cisco-hak milik yang membantu dalam penciptaan otomatis link etherchannel.
Menurut Afroz Ahmad PAgP adalah protokol cisco proprietary dan hanya digunakan saat menghubungkan dua perangkat cisco melalui etherchannel.
Menurut Miftah Rahman PAgP adalah protokol proprietary cisco yang digunakan untuk membuat etherchannel otomatis.
Menurut Trialdi PAgP membantu pada pembuatan otomatis dari link Etherchannel.
Menurut Yuffy Najieh PAgP adalah standar kepemilikan cisco yang memungkinkan beberapa antarmuka fisik digabung menjadi satu tautan logis.
Dari beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa PAgP adalah protokol etherchannel kepemilikan Cisco yang digunakan untuk membuat etherchannel secara otomatis.
PAgP Modes
Desirable
Menurut Afroz Ahmad mode desirable adalah jika interface dalam mode desirable(diinginkan), itu akan mengkonversi antarmukanya ke etherchannel.
Menurut Nabil Hanif Fawwazi mode desirable adalah mode yang mengajak untuk menjadi etherchannel PAgP.
Menurut Rashmi Bhardwaj mode desirable adalah mode yang diinginkan dapat membentuk etherchannel dengan port lain yang berada dalam mode yang diinginkan atau otomatis.
Dari beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa mode desirable adalah mode pada etherchannel yang mengajak untuk menjadi etherchannel PAgP.
Auto
Menurut Rashmi Bhardwaj mode auto adalah mode otomatis dapat membentuk etherchannel dengan port lain dalam mode yang diinginkan.
Menurut Afroz Ahmad mode auto adalah jika interface dalam mode auto, interface bergabung dengan etherchannel hanya jika sisi yang berlawanan dari antarmukanya memintanya.
Menurut Nabil Hanif Fawwazi mode auto adalah mode yang menunggu untuk dijadikan etherchannel PAgP.
Dari beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa mode auto adalah mode pada etherchannel yang menunggu untuk diajak menjadi etherchannel PAgP.
LACP(Link Aggregation Control Protocol)
Menurut Afroz Ahmad LACP adalah standar terbuka dan digunakan saat terhubung ke perangkat non-cisco, seperti server.
Menurut Miftah Rahman LACP adalah open standar milik IEE(802.3ad), prinsipnya mirip dengan dengan PAgP namun LACP bisa digunakan untuk mixed-environtment.
Menurut Nabil Hanif Fawwazi LACP adalah protocol etherchannel sama seperti PAGP, hanya saja tidak proprietary cisco mode.
Menurut Eka Aprilia LACP merupakan bagian dari spesifikai IEEE 802.3ad yang mengijinkan pengguna untuk menggabungkan beberapa port fisikal bersama menjadi sebuah channel logikal tunggal.
Dari beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa LACP adalah protokol etherchannel terbuka dengan standart IEEE 802.3ad yang digunakan untuk membuat etherchannel.
LACP Modes
Active
Menurut Afroz Ahmad mode active adalah jika interface dalam mode active, itu akan mengkonversi interface lain menjadi etherchannel.
Menurut Nabil Hanif Fawwazi mode active adalah mode yang mengajak untuk menjadi etherchannel LACP.
Menurut Rashmi Bhardwaj mode active adalah dimana sebuah port dalam mode active dapat membentuk etherchannel dengan port lain yang berada di mode active atau pasif.
Dari beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa mode active adalah mode pada etherchannel yang mengajak untuk membentuk etherchannel LACP.
Passive
Menurut Rashmi Bhardwaj mode passive adalah dimana sebuah port dalam mode passive tidak dapat membentuk etherchannel dengan port lain yang juga dalam mode passive karena tidak ada port yang memulai negosiasi LACP.
Menurut Afroz Ahmad mode passive adalah interface yang bergabung dengan etherchannel hanya jika sisi yang berlawanan dari interfacenya memintanya.
Menurut Nabil Hanif Fawaazi mode passive adalah mode yang menunggu untuk dijadikan etherchannel LACP.
Dari beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa LACP adalah mode pada etherchannel yang menunggu untuk diajak bergabung pada group etherchannel LACP.
ON Mode
Menurut Rashmi Bhardwaj ketika menggunakan mode ON etherchannel, etherchannel hanya akan dibuat ketika group interface lain berada dalam mode ON.
Menurut Eka Aprilia mode on pada etherchannel adalah tanpa syarat(tidak dinegosiasikan)jika interface lokal semua kecepatannya sama dan duplex.
Menurut Jaroslaw Banakh ketika menggunakan mode on etherchannel, etherchannel hanya akan dibuat ketika group antarmuka lain berada dalam mode on.
Dari beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa ON mode adalah mode pada etherchannel yang hanya bisa dikonfigurasikan apabila group interface lain berada pada mode ON juga.
Konfigurasi PAgP di Cisco Packet Tracer

HSRP(Hot Standby Redundancy Protocol)
Menurut Faradila Sari HSRP adalah sebuah protocol redundancy standar cisco yang menetapkan sebuah router yang secara otomatis mengambil alih jika router yang lain gagal.
Menurut Afrizantika HSRP adalah cisco-proprietary redundancy protocol untuk membangun toleransi kesalahan pada default-gateway dan menerapkan mekanisme failover transparent pada end-device di dalam jaringan.
Menurut Dzakky Al Firdaus HSRP adalah sebuah protokol redundancy standar cisco yang menetapkan sebuah router yang secara otomatis mengambil alih jika router yang lain gagal.
Menurut Muhammad Ilham Harits HSRP adalah sebuah protokol redudancy standar cisco yang menetapkan sebuah router yang secara otoatis mengambil alih jika router yang lain gagal.
Dari beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa HSRP adalah protokol standar cisco yang menetapkan salah satu router yang secara otomatis mengambil alih trafic jika router yang lain gagal atau mati.
Konfigurasi HSRP di Cisco Packet Tracer

Daftar Pustaka
Ahmad, Afroz. 2024. What is an EtherChannel in Networking - The Beginner's Guide.
https://afrozahmad.com/blog/what-is-an-etherchannel-in-networking/ diakses pada 2 Juli 2024 pukul 19.05
Rahman, Miftah. 2012. EtherChannel.
https://belajarcomputernetwork.com/2012/01/10/etherchannel/ diakses pada 2 Juli 2024 pukul 19.06
Fawwazi, Nabil Hanif. 2023. Cisco:EtherChannel.
https://medium.com/@Nabilnip/cisco-etherchannel-d02cdf2a1514 diakses pada 2 Juli 2024 pukul 19.07
Ekaaaprilliaaa. 2015. EtherChannel di Cisco.
https://goyangjibang.wordpress.com/2015/12/05/lab-3-7-etherchannel-pagp/ diakses pada 2 Juli 2024 pukul 19.08
Sari, Faradila. 2016. Pengertian HSRP(Hot Standby Redundancy Protocol).
http://faradila19.blogspot.com/2016/08/pengertian-hsrp-hot-standby-redundancy.html diakses pada 2 Juli 2024 pukul 19.11
Afrizantika. 2016. Apa itu HSRP(Hot Standby Redudancy Protocol).
http://afrizantika.blogspot.com/2016/08/apa-itu-hsrp-hot-standby-redundancy.html diakses pada 2 Juli 2024 pukul 19.14
Firdaus, Dzakky Al. HSRP.
https://medium.com/@aldzakky535/hsrp-83067ca935b2 diakses pada 2 Juli 2024 pukul 19.25
Trialdi. ____. Konfigurasi EtherChannel PAgP(Mode Desirable).
https://trialdi-blc.blogspot.com/2017/04/etherchannel-pagp.html diakses pada 3 Juli 2024 pukul 15.11
Najieh, Yuffy. 2018. conf PAGP y LACP.
https://cahnunukan.blogspot.com/2018/02/konsep-etherchannel-pagp-lacp.html diakses pada 3 Juli 2024 pukul 15.15
Bhardwaj, Rashmi. ____. Etherchannel Modes-PAGP Mode LACP Modes & On Mode.
https://ipwithease.com/etherchannel-modes-pagp-lacp-and-on/ diakses pada 3 Juli 2024 pukul 15.24
Harits, Muhammad Ilham. 2023. Cisco:HSRP.
https://medium.com/@haritsidn.solo/cisco-hsrp-fe8f655394cd diakses pada 3 Juli 2024 pukul 16.20
Banakh, Jaroslaw. ____. Etherchannel Configuration.
https://www.grandmetric.com/knowledge-base/design_and_configure/etherchannel-configuration/ diakses pada 3 Juli 2024 pukul 17.09
#Atswa #AtswaIndonesia #HSRP #Etherchannel #PAgP #LACP #ciscopackettracer














.png)













.png)




No comments:
Post a Comment