Melakukan Kegiatan Pengabdian Masyarakat Lingkungan Sekitar
Oleh:Lintang Qumaira Elza Putri(Promaker39)
Menempelkan label sticker pada plastik kemasan kerupuk
Pada hari Selasa, 28 Juli 2024 saya dan teman-teman promaker Atswa angkatan 38 dan 39 yaitu Ilyas Muzzaqqi(Promaker39), Rifaldo Widya(Promaker38), Bayu Sadewa(Promaker38), Victo Dwi(Promaker38) melakukan pengabdian masyarakat dengan membantu menempelkan label sticker pada plastik kemasan kerupuk ikan tongkol.
Pada mulanya kami melakukan pengabdian masyarakat berupa memilah kacang dari batang-batang kecil nya, dan membersihkannya dari tanah yang masih menempel. Setelah itu kami diantar menuju tempat pengemasan krupuk ikan tongkol. Disini kami diminta untuk menempel label pada plastik kemasan.
Plastik-plastik kemasan ini nantinya akan digunakan untuk wadah krupuk ikan tongkol yang siap dinikmati langsung. Pada saat itu kami menempelkan sekitar 6 pack plastik berukuran sedang. Diperlukan kecepatan dan ketelitian dalam melakukan kegiatan ini.
--Dokumentasi kegiatan--

.jpeg)
.jpeg)
.jpeg)
No comments:
Post a Comment